Kamis, 19 Mei 2016

Fasilitas-fasilitas di Dufan



Toilet

Dufan memiliki fasilitas toilet sebanyak 12 area yang tersebar diberbagai sudut serta wahana di Dufan. Toilet yang disediakan akan selalu dibersihkan, wangi dan memiliki ruang nyaman untuk pengunjung melakukan kegiatan buang hajat. Fasilitas ini gratis untuk pengunjung.

Ruang Menyusui/ Baby Care

Bagi ibu-ibu yang sedang menyusui atau ingin melakukan penggantian popok untuk si kecil, di Dufan terdapat fasilitas Baby Care yang aman dan nyaman. Diantaranya berada di depan Resto Yoshinoya, sebelah wahana hysteria dan berada di ruang Premium Lounge. Fasilitas ini Gratis untuk pengunjung.

ATM Centre

Terdapat ATM centre yang berlokasi di sebelah wahana Hysteria, unit ATM yang tersedia antara lain Bank Mandiri, BNI, Danamon, BRI dan BTN.

P3K
Ruang perawatan atau P3K bisa digunakan untuk para pengunjung yang mengalami cidera, sakit, atau butuh pengobatan. Ruangan ini selalu dijaga oleh dokter yang siap melayani pengunjung. Lokasinya berada di sebelah pintu masuk kawasan Kalila atau berada disebelah gedung Balai Kota (pembuatan Annual Pass) selain itu setiap 3 jam sekali, petugas P3K akan keliling Dunia Fantasi dengan Buggy Car untuk mengecek lokasi apakah ada pengunjung yang membutuhkan pertolongan dan bisa mendapatkan pelayanan lebih cepat di lokasi pengunjung berada. Fasilitas ini Gratis untuk pengunjung termasuk obat-obatan.

Locker / penitipan barang

Pengunjung tidak perlu kebingungan terhadap barang berharga yang dibawa karena bisa ditempatkan pada penitipan barang atau locker yang tersebar diberbagai lokasi seperti di sebelah wahana Hysteria, Pintu gerbang Dufan atau di sebelah wahana Istana Boneka. Untuk tariff sewanya yaitu Rp. 30.000 untuk sekali titip dengan menggunakan system kunci otomatis setelah uang dimasukan kedalam mesin.


Charging Point

Apabila pengunjung kehabisan daya baterai untuk gadgetnya maka pengunjung dapat menggunakan fasilitas charging point yang berada di dekat wahana Rumah Cermin, Pintu keluar Dufan dan beberapa restoran yang memfasilitasi pengisian Daya. Untuk charging point tidak dikenakan tarif namun untuk charger gadget harus dibawa oleh pengunjung masing-masing karena pihak Dufan hanya menyediakan listriknya saja.

Pusat Penerangan / Informasi
Disini para pengunjung bisa menanyakan segala sesuatu hal mengenai Dufan dan fasilitas-fasilitasnya. Untuk pengaduan, keluhan serta pelaporan bisa menggunakan fasilitas ini karena petugas akan dengan sigap melayani pengunjung termasuk bagi pengunjung yang kehilangan barang dan ingin melakukan paging (pemanggilan via pengeras suara).

Kursi Roda/Baby Stoller
Bagi pengunjung yang mengalami disabilitas atau tidak mampu berjalan dan bayi serta balita, pihak Dufan  menyediakan Kursi Roda dan Baby Stroller bagi pengunjung hanya dengan menjamin kartu identitas seperti KTP atau SIM kepada petugas penjaga. Untuk fasilitas ini berada diruang penerangan atau informasi.

Masjid

Untuk pengunjung yang beragama Islam tidak perlu takut ketinggalan sholat Jumat ataupun sholat 5 waktu karena Dufan menyediakan fasilitas masjid yang letaknya berada disebelah kicir-kicir dan disebelah wahana Istana Boneka. Dengan mushola yang bersih serta memiliki tempat wudhu yang baik sehingga membuat pengunjung nyaman.

Mushola
Selain masjid, di Dufan juga terdapat mushola untuk melaksanakan ibadah sholat 5 waktu, posisinya ada didekat wahana kalila, area dekat wahana Rajawali dan di premium lounge.

Freash Water

Fasilitas terbaru dari Dufan, pengunjung dapat menikmati air segar untuk diminum secara langsung tanpa perlu mengeluarkan uang. Fasilitas ini merupakan standar internasional untuk taman bermain keluarga. Letaknya berada di depan resto Yoshinoya dan depan wahana Hysteria.untuk airnya sendiri sudah mengalami proses filterisasi sehingga bersih, aman dan sehat untuk diminum tanpa khawatir merusak kesehatan.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.